JAKARTA, iNews.id – Suasana kantor MUI Pusat di Menteng, Jakarta Pusat mulai kondusif, Rabu (3/5/2023). Kegiatan dimulai seperti biasa dan para staf masuk ke kantor.
Garis polisi masih dipasang di area lobi tempat penembakan itu terjadi. “Masih ada garis polisi,” kata salah satu staf. Beberapa staf yang disebutkan akan dimintai keterangan oleh polisi.
Sementara arus lalu lintas di depan kantor MUI pusat ramai. Sebelumnya, penembakan terjadi di kantor MUI, Selasa (2/5). Sebuah senjata ditemukan dalam insiden itu
Reporter: Widya Michelle
Penerbit: B.Lilia Nova