JAKARTA, iNews.id – Netflix telah mengungkapkan tanggal rilis untuk film dokumenter Harry dan Meghan. Harry dan Meghan telah dijuluki sebagai serial dokumenter paling imersif dan belum pernah terjadi sebelumnya.
Tiga episode pertama akan dirilis pada 8 Desember 2022. Sedangkan tiga episode berikutnya akan dirilis pada 15 Desember 2022. Melalui film dokumenter ini, Pangeran Harry dan Meghan akan berbagi sisi lain dari kehidupan mereka.